31 Mei 2023

Ridwan Bae Janji Komisi V Perjuangkan Peningkatan Anggaran Basarnas

Berita Golkar - Komisi V DPR RI bersama dengan Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan (BNPP)/Basarnas akan memperjuangkan peningkatan anggaran untuk membiayai program-program prioritas nasional sesuai mekanisme pembahasan Rancangan Undang-Undang (RUU) tentang Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) Tahun Anggaran 2024 di DPR RI.

Demikian disampaikan Wakil Ketua Komisi V DPR RI Ridwan Bae sebagaimana termaktub dalam kesimpulan Rapat Dengar Pendapat Komisi V DPR RI dengan Kepala BNPP/Basarnas, dengan agenda Evaluasi Pelaksanaan APBN TA 2023, Hapsem BPK RI Semester I Tahun 2022 dan Pembicaraan Pendahuluan RKA K/L dan RKP TA 2024 yang digelar di Gedung Nusantara DPR RI, Senayan, Jakarta, Selasa (30/5/2023).

“Komisi V DPR RI sepakat dengan BNPP/Basarnas untuk menyesuaikan program dan kegiatan berskala nasional dalam RAPBN TA 2024 sesuai saran dan masukan Komisi V DPR RI sebagaimana yang diatur dalam UU Nomor 17 Tahun 2014 Tentang MPR, DPR, DPD dan DPRD,” ujar Ridwan.

Baca Juga: Bupati Rohil Afrizal Sintong Serahkan Bantuan Bagi Pekerja Kayu Yang Kehilangan Mata Pencaharian

Selain itu, Politisi Fraksi Partai Golkar tersebut menyatakan bahwa Komisi V DPR RI memberikan apresiasi kepada BNPP/Basarnas atas capaian opini ‘Wajar Tanpa Pengecualian’ (WTP) pada Hasil Pemeriksaan BPK RI Semester I Tahun 2022.

“Selanjutnya, Komisi V DPR RI meminta BNPP/Basarnas untuk menindaklanjuti seluruh rekomendasi BPK RI dan mengambil langkah-langkah preventif agar temuan-temuan tersebut tidak terulang kembali sesuai dengan saran masukan Komisi V DPR RI. Komisi V DPR RI meminta BNPP/Basarnas untuk meningkatkan capaian serapan APBN TA 2023 sesuai saran dan masukan Komisi V DPR RI,” tandas Ridwan. (sumber)

 

fokus berita : #Ridwan Bae