Polusi Udara Memburuk, Ratu Tatu Chasanah Nilai ASN di Pemkab Serang Belum Perlu WFH
26 Agustus 2023
Berita Golkar - Kondisi udara di beberapa wilayah Banten termasuk di Kabupaten Serang belakangan menurun karena polusi. Kondisi kualitas udara menurut DLH Kabupaten Serang yang terburuk adalah Kecamatan Cikande.
Kualitas udara di Kabupaten Serang pun terus dipantau oleh Dinas Kesehatan di Kabupaten Serang. Akan tetapi walau demikian, Bupati Serang Ratu Tatu Chasanah belum memberikan arahan agar ASN Pemkab Serang menerapkan Work From Home atau WFH.
Tatu mengatakan, polusi udara masih terus dipantau oleh Dinas Kesehatan. Sebab informasi dari Dinas Kesehatan banyak yang terkena flu, hal tersebut diduga akibat ada polusi udara.
"Banyak sekali informasi satu keluarga flu. Saya juga hari ini tenggorokan agak kurang enak ini pengaruh dari polusi juga," ujarnya kepada Kabar Banten Jumat 24 Agustus 2023.
Baca Juga: Haul Orang Tua Wagubsu Musa Rajekshah Dihadiri Khusus Presiden Jokowi
Pihaknya juga mengaku turut memantau program WFH ASN, sebab di Jakarta sempat dilakukan WFH untuk pegawai. Kemudian sejumlah kepala daerah di Tangerang raya pun sempat menanyakan pada PJ Gubernur terkait Tangerang Raya masuk kategori WFH atau tidak.
"Pak PJ menyampaikan masih menunggu arahan pusat. Sedangkan Kabupaten Serang tidak kita belum WFH, karena Tangerang Raya saja masih menunggu arahan pusat," tuturnya.
Menurut dia Polusi udara di Kabupaten Serang diduga akibat kendaraan bermotor. Selain itu pohon-pohon saat ini sudah banyak yang ditebangi. "Itu pengaruh," ucapnya. (sumber)
fokus berita : #Ratu Tatu Chasanah