Tahun Baru Islam 1445 Hijriah, Anne Ratna Mustika Sampaikan Pesan Untuk Purwakarta
19 Juli 2023
Berita Golkar - Tradisi pawai obor pada malam tahun baru Islam 1 Muharam 1445 Hijriyah digelar di Kabupaten Purwakarta, Selasa 18 July 2023, malam.
Pawai obor pada malam 1 Muharam 1445 Hijriyah di Kabupaten Purwakarta digelar disetiap wilayah, yang diikuti dari berbagai kalangan.
Diantaranya, anak-anak hingga orang dewasa di Kabupaten Purwakarta turut meriahkan tradisi tahunan muslim di Indonesia tersebut.
Bupati Purwakarta Anne Ratna Mustika menuturkan sejumlah harapan di tahun baru Islam 1445 Hijriyah, khususnya untuk Purwakarta.
Anne Ratna Mustika dalam unggahan akun instagram pribadinya, @anneratna82 mengungkap harapan untuk Purwakarta, diantaranya purwakarta tetap aman dan kondusif.
Baca Juga: Hetifah Fasilitasi Pelaku Ekraf di Kaltim Atas Perlindungan Hak Kekayaan Intelektual (HAKI)
"Harapan di tahun baru ini, mudah-mudahan Purwakarta tetap aman dan kondusif, terhindar dari segala musibah, dilancarkan segala urusan kita, kemudian pembangunan berjalan dengan lancar. Aamiin," kata Anne Ratna Mustika, dikutip Rabu 19 Juli 2023.
Tak hanya itu, dalam unggahannya tersebut, pada momentum 1 Muharam ini, kata Anne, diharapkan bisa menjadi peningkatan ketaqwaan untuk Umat Muslim.
"Momentum 1 Muharram itu harus dijadikan sebagai peningkatan keimanan dan ketaqwaan kita kepada Allah Subhanahu Wa ta'ala." katanya.
"Alhamdulillah pawai obor dalam rangka merayakan Tahun Baru Islam 1 Muharram 1445 Hijriyah tadi malam berjalan dengan lancar,' katanya. (sumber)
fokus berita : # Anne Ratna Mustika