Calonkan Kader Terbaik, Golkar Lombok Tengah Yakin Dominasi Raihan Suara di Pemilu 2024
06 Mei 2023
Berita Golkar - Dewan Pimpinan Daerah (DPD) II Partai Golongan Karya (Golkar) Kabupaten Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat (NTB), optimis menatap Pemilihan Umum (Pemilu) tahun 2024 mendatang dengan menyiapkan dan mencalonkan kader – kader terbaik Partai Golkar menuju Kursi Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Lombok Tengah.
Ketua DPD II Partai Golkar Lombok Tengah, H. Humaidi menegaskan, DPD II Golkar Lombok Tengah siap memenuhi 9 kursi di DPRD, sesuai dengan target yang telah ditetapkan oleh Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Golkar. “Kita ditargetkan oleh DPP di Pileg (Pemilihan Legislatif) 2024 9 kursi, dan InsyaAllah dengan kebersamaan, kekompakan dan kerja keras kader – kader terbaik Partai Golkar, target 9 kursi di DPRD bisa kita penuhi, bahkan bisa lebih,” tegasnya
Humaidi mengatakan, 50 Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) yang dicalonkan pada Pileg 2024 merupakan kader – kader terbaik Partai Golkar. “ Yang kita calonkan kader – kader terbaik dan potensial memenangkan Partai Golkar pada Pemilu 2024. Dan kami bersama – sama bekerja keras meraih suara terbanyak di Pemilu 2024,” katanya.
Baca Juga: Gubri Syamsuar Minta BPKP Lakukan Audit Proyek Mangkrak di Riau
Sampai dengan saat ini, sudah 99 persen persyaratan Bacaleg DPD II Partai Golkar Lombok Tengah telah lengkap, dan DPD II Partai Golkar Lombok Tengah akan mendaftarkan Bacaleg ke Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Lombok Tengah sebelum tanggal 14 Mei 2023. “ Berkas persyaratan 99 persen sudah lengkap. Dan saat ini, berkas Bacaleg sedang dalam proses dimasukan ke Silon (Sistem Informasi Pencalonan),” ungkap Humaidi.
Humaidi menjelaskan, di Daerah Pemilihan (Dapil) Kopang – Janapria, DPD II Golkar Lombok Tengah menargetkan 2 kursi, Dapil Praya – Praya Tengah 2 kursi, Dapil Jonggat – Pringgarata 2 kursi, dan Dapil Pujut – Praya Timur 2 kursi, sedangkan Dapil Praya Barat – Praya Barat Daya 1 kursi dan Dapil Batukliang – Batukliang Utara 1 kursi. “ Memang, DPP menargetkan 9 kursi, tetapi jika dilihat dari kerja keras dan kekompakan kader – kader Partai Golkar, InsyaAllah DPD II Partai Golkar Lombok Tengah bisa meraih 11 kursi, bahkan bisa lebih,” ujar Humaidi. (sumber)
fokus berita : #Golkar Lombok Tengah