29 April 2023

Hari Otda ke-27, Dico Ganinduto Bersyukur Indikator Kesejahteraan dan Pembangunan Kendal Membaik

Berita Golkar - Peringatan Hari Otonomi Daerah ke-XXVII tahun 2023 dengan tema “Otonomi Daerah Maju, Indonesia Unggul” digelar Pemkab Kendal, di Alun-alun Kota Kendal, Sabtu (29/4/2024).

Selaku inspektur upacara, Bupati Kendal DIco M Ganinduto, turut hadir Wakil Bupati Kendal Windu Suko Basuki, jajaran Forkompimda Kendal, dan seluruh Kepala OPD, para Camat, serta aparatur sipil negara (ASN) di lingkungan Setda Kendal.

Dalam sambutannya, Dico M Ganinduto menyampaikan, otonomi daerah di Indonesia adalah hak, wewenang, dan kewajiban daerah otonom untuk mengatur dan mengurus sendiri urusan pemerintahan dan kepentingan masyarakat setempat sesuai dengan peraturan perundang-undangan.

“Tujuan otonomi daerah adalah mendesentralisasikan (melimpahkan) sebagian kewenangan pusat kepada daerah, termasuk menjadikan daerah mencapai kemandirian fiskal dengan menggali berbagai potensi sumber daya yang dapat meningkatkan pendapatan asli daerah serta memacu terjadinya percepatan dan pemerataan pembangunan,” ujar Bupati.

Baca Juga: Gandung Pardiman Pastikan Golkar DIY Taat Fatsun, Tegas Dukung Airlangga Hartarto di Pilpres 2024

Lebih jauh Dico menjelaskan, otonomi daerah ditetapkan melalui Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 11 Tahun 1996 tentang Hari Otonomi Daerah, tanggal 7 Februari 1996, yang menetapkan bahwa tanggal 25 April sebagai Hari Otonomi Daerah.

“Otonomi daerah diharapkan menjadikan daerah mencapai kemandirian fiskal dengan mengoptimalkan potensi sumber daya untuk meningkatkan PAD,” jelas Bupati.

Adapun dampak positif dari otonomi dearah yang telah berlangsung selama 27 tahun bagi Kendal diantaranya adalah berdasarkan data yang dilaporkan dalam LKPJ dan juga data BPS Jawa Tengah tahun 2023, ekonomi Kabupaten Kendal tahun 2022 dilaporkan tumbuh positif 5,69 persen.

“Dengan tingkat pengangguran terbuka atau TPT turun 0,21 persen dibanding tahun sebelumnya,. Sedangkan angka kemiskinan turun sebesar 0,76 persen,” imbuh Dico.

Hal lain yang menjadi prestasi Kendal, lanjut Bupati, untuk Kendal yang perlahan menuju kemampuan fiskal tinggi dengan PAD yg sudah mendekati angka 20 persen dari seluruh pendapatan.

Baca Juga: Dedi Mulyadi Kunjungi 7 Anak Kecil Yang Ditinggal Sang Ayah di Hutan Perhutani

“Tahun 2023, APBD kendal mentargetkan PAD sebesar 24 persen atau Rp 601 miliar dari seluruh pendapatan Rp 2,5 triliun. Semangat ini cukup baik, mengingat Mendagri menyampaikan banyak daerah yang memiliki PAD di bawah 20 persen dan menggantungkan keuangannya pada Pemerintah Pusat melalui Transfer ke Daerah dan Dana Desa (TKDD),” ungkap Bupati.

Peringatan Hari Otonomi Daerah ke-XXVII tahun 2023, Pemkab Kendal juga melaksanakan penyerahan bantuan Pendistribusian Program Ekonomi dan bakti sosial donor darah. (sumber)

 

fokus berita : #Dico M Ganinduto