09 Februari 2023

Mengenal Dico Ganinduto, Sarjana Perminyakan Yang Sukses Jadi Politikus Muda Favorit Milenial

Berita Golkar - Bupati Kendal, Dico M Ganinduto, mengaku sudah lumayan lama kenal dengan Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka.

Mereka sudah beberapa kali bertemu dan berbincang membahas berbagai persoalan, termasuk program pembangunan dan agenda politik. Salah satunya ketika kegiatan Rakornas Kepala Daerah se Indonesia di Sentul, baru-baru ini.

Dico saat diwawancara wartawan Solo melalui Zoom Meeting pada Rabu (8/2/2023) malam menyiratkan kecocokannya dengan Gibran. ”Ya mungkin kalau enggak cocok, sekali ngobrol, habis itu enggak ngobrol lagi ya,” ungkap dia.

Kecocokan dengan Gibran, menurut Dico, salah satunya karena sama-sama kepala daerah yang masih terbilang muda. Selain itu dia menilai kecocokan tersebut karena dirinya dan Gibran sama-sama menempuh studi di luar negeri.

Baca Juga: Airlangga Hartarto: Sinergitas TNI-Polri Ciptakan Kondusifitas Sosial Percepat Pemulihan Ekonomi

"Karena sama-sama muda mungkin. Kebetulan kami berdua diberi kesempatan bersekolah di luar negeri. Jadi mungkin cara berpikirnya ya mirip lah. Cara berpikir bagaimana bisa mengembangkan daerah masing-masing,” kata dia.

Dico mengaku bersekolah di Florida, Amerika Serikat (AS) sejak kelas III sekolah menengah atas (SMA). Setelah menamatkan SMA, dia melanjutkan S1 di The University of Tulsa. Dia mengambil jurusan Petrolium Engineering.

“Saya ambil jurusan Petrolium Engineering atau teknik perminyakan,” aku dia. Sedangkan disinggung alasannya terjun ke dunia politik hingga menjadi Bupati, menurut Dico karena sudah berminat di bidang itu sejak masih remaja.

Dia ingin mengabdi kepada bangsa dan negara. “Saya dari usia 14 tahun memang sudah memiliki passion atau keinginan untuk ke depan masuk ke politik. Untuk memberikan pengabdian kepada bangsa dan negara,” urai dia.

Baca Juga: Intip Harta Kekayaan Bupati Kendal Dico Ganinduto, Sosok Populer di Bursa Pilgub Jateng

Ihwal hasil survei yang memasangkan dia dengan Gibran di Pilkada Jateng 2024, Dico merasa bersyukur. Tapi dia mengakui proses untuk menuju ke situ masih panjang. Apalagi sekarang dia masih fokus membangun Kendal.

“Ya saya tanggapi dengan ucapan alhamdulillah, amin ya rabbal alamin. Tapi tentunya prosesnya ini kan juga masih panjang. Saya juga sekarang masih fokus membenahi Kendal, memberikan yang terbaik untuk Kendal,” tegas dia. (sumber)


fokus berita :