Pertemuan Airlangga Hartarto dan Puan Sepakati Bentuk Tim Teknis Antar Dua Partai
27 Juli 2023
Berita Golkar - Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto mengungkapkan bahwa telah ada kesepakatan antara Golkar dan PDI Perjuangan untuk membentuk tim teknis menjelang Pemilu 2024.
"Kami menyepakati hal yang sifatnya teknis perlu dibangun dan dari Partai Golkar sudah membentuk tim teknis," kata Airlangga di Jakarta, Kamis.
Airlangga juga mempersilakan PDIP untuk secepatnya membangun tim teknis. Tim dari Golkar dipimpin oleh Wakil Ketua Umum Mechias Markus Mekeng.
Baca Juga: Demi Integrasi Data Kependudukan, Bagus Adhi Mahendra Putra Dukung Program One Card
Secara prinsip, kata Airlangga, Partai Golkar dan PDIP telah bersama-sama di pemerintahan Presiden Joko Widodo. Sementara diringa dan Puan Maharani pernah sama-sama di DPR hingga kabinet pemerintahan.
Sementara itu, Ketua DPP PDI Perjuangan Puan Maharani mengatakan pertemuan itu belum untuk mengambil keputusan konkret.
"Tim teknis yang nanti akan kami bentuk pada waktu tidak terlalu lama," katanya. Menurut Puan, komunikasi dan pertemuan selanjutnya terus dilakukan, untuk menyamakan visi dan misi, serta hal-hal yang dapat disepakati bersama.
Baca Juga: Jadi Istri Bupati Dico Ganinduto, Chacha Frederica Tak Gengsi Jualan Bubur Goreng
"Kesepakatan bagaimana membangun bangsa dan negara bersama, bukan hanya tahun ini, bukan hanya tahun depan, juga bagaimana membangun bangsa dan negara pasca-Pemilu 2024," kata Puan menegaskan.
Ketua DPP PDI Perjuangan Puan Maharani mengunjungi kediamanan Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto di Jalan Tirtayasa Raya No 32, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Kamis.
Puan tiba sekitar pukul 15.00 WIB. Puan disambut Airlangga bersama sejumlah elite Partai Golkar, di antaranya Sekjen Lodewijk F Paulus dan Wakil Ketua Umum Mechias Markus Mekeng. Sementara Puan Maharani didampingi Ketua DPP PDI Perjuangan Bambang Wuryanto dan Said Abdullah. (sumber)
fokus berita : #Airlangga Hartarto