06 Juli 2023

Sugawa Korry Sukses Wujudkan Perda Haluan Pembangunan Bali 100 Tahun

Berita Golkar - Ketua DPD Partai Golkar Bali Dr. Nyoman Sugawa Korry yang juga Wakil Ketua DPRD Bali mengungkapkan dengan disahkannya Ranperda Haluan Pembangunan Bali 100 Tahun menjadi Perda menandakan proses politik yang cukup panjang telah terwujud dalam bentuk peraturan daerah.

Dari pemaparan Gubernur Bali Wayan Koster dalam sidang paripurna dewan, diketengahkan bahwa raperda telah diawali dengan kajian akademis oleh tim ahli dari berbagai bidang, dibahas pula dalam  Focus Group Discussion dan seminar, untuk selanjutnya dituangkan dalam konsideran, batang tubuh, penjelasan dan lampiran-lampiran.

“Terhadap hal tersebut, Partai Golkar mencermati yang dituangkan dalam pandangan umum Fraksi Partai Golkar DPRD Bali, setelah dibahas secara cermat bersama kader dan tim ahli di Partai Golkar,” ungkap Sugawa Korry dalam keterangan persnya yang diterima Metro Bali pada Kamis 6 Juli 2023.

Baca Juga: Airlangga Hartarto dan Muhaimin Iskandar Jadi Alternatif Baru Poros Keempat Pilpres 2024

Ada tiga hal mendasar yang menjadi pokok- pokok pikiran Partai Golkar. Pertama  aspek filosofis yang diketengahkan adalah Sad Kerthi dan Tri Hita Karana, Partai Golkar sependapat tetapi hendaknya ditambahkan lagi aspek filosofisnya dengan catur purusa artha.

“Karena, pembangunan di segala bidang yang dilaksanakan kedepan ,salah satu arah yang dituju adalah manusianya, yaitu tujuan hidup manusia itu sendiri yaitu Catur Purusa Artha ( dharma, artha,kama dan moksa), karena hal ini sudah berlaku universal,” terang Sugawa Korry.

Kedua, diusulkan arah pembangunan ekonomi kedepan, yaitu terwujudnya keseimbangan baru struktur ekonomi Bali. “Karena struktur ekonomi saat ini, merupakan ketidak seimbangan struktur ekonomi, yang merupakan kebalikan dari struktur ekonomi tahun 1970an, yang didominasi sektor primer,” ungkap Sugawa Korry.

Baca Juga: Sarmuji Dorong PGN Kembangkan Jaringan Peta Gas Nasional

Ketiga, Partai Golkar memberikan apresiasi terhadap fungsi dan peranan puri dalam pelestarian adat dan budaya di Bali, bukan dilaksanakan dalam konteks membantu restorasi, renovasi dan perbaikan puri-puri yang ada, tetapi diarahkan dalam rangka mendukung puri-puri menjalankan fungsi dan program pelestarian adat dan budaya di Bali.

Setelah melalui proses diskusi yang cukup intens, gubernur yang memimpin tim eksekutif merespon dan menyepakati untuk mengakomodasi pokok-pokok pikiran tersebut dalam Perda tersebut.

“Kami memberikan apresiasi atas kebijakan tersebut dan Partai Golkar sangat mendukung agar Bali kedepan didorong maju semaju-majunya, modern semodern-modernnya, ekonomi bertumbuh dan kuat sekuat-kuatnya, tetapi kita tetap menjaga dan mengawal nilai-nilai  kearifan lokal adiluhung Bali,” pungkas Sugawa Korry yang pada Pileg 2024 mendatang maju tarung ke DPR RI. (sumber)

 

fokus berita : #Sugawa Korry