04 Juli 2023

Ini Jagoan Partai Golkar Yang Akan Berebut Kursi DPRD Sulsel di Dapil Luwu Raya

Berita Golkar - Daerah pemilihan Luwu Raya akan menjadi ajang pertarungan Partai Golkar agar tetap bisa eksis di wilayah itu. Pada Pemilu 2018 lalu, Partai Golkar berhasil menempatkan dua kadernya di DPRD Sulsel.

Keduanya yakni Andi Hatta Marakarma mantan Bupati Luwu Timur, dan M Taqwa Muller adik kandung Muh Thorig Husler Bupati Luwu Timur periode 2016-2021. Kini Andi Hatta Marakarma dan Taqwa Muller tidak lagi maju bertarung di Dapil Luwu Raya.

Komposisi Daftar Calon Sementara (DCS) Partai Golkar Sulawesi Selatan (Sulsel) di Daerah Pemilihan (Dapil) XI Luwu Raya diisi 11 orang sesuai dengan jumlah kursi diperebutkan. Pada daftar DCS, tertera nama yang sudah tidak asing bagi publik Luwu Raya. Misalnya mantan Bupati Luwu Utara Arifin Junaidi.

Kemudian ada Ketua DPRD Palopo Nurhaeni hingga Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) Luwu Utara Jasrum. Selain itu, ada pula nama Ketua Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Sulsel Andi Surahman Batara. Kepala Dinas Perikanan dan Ketahanan Pangan Luwu Utara Adriyani Ismail.

Baca Juga: Puteri Komarudin Pimpin Kaukus Pemuda Parlemen Terima Kunjungan Politisi Muda Korsel

Anggota DPRD Palopo Baharman Supri. Mantan Kepala Dinas Perikanan Luwu Fatahillah Andi Massimpuang. Anggota DPRD Luwu Timur Heryanti Harun. Petahana Pergantian Antar Waktu (PAW) Marthen Rantetondok. Anggota DPRD Luwu Utara Muh Azhal Arifin dan Witman Budiarta.

Menariknya, dari 11 nama diatas tidak terlihat dua nama kader Golkar yang terpilih dari Dapil XI pada Pemilu 2019 lalu. Yaitu Muh Taqwa Muller dan Andi Hatta Marakarma.

Informasi di dapat, Taqwa Muller yang sebelumnya memilih mundur dari DPRD Sulsel berencana maju di DPRD Luwu Timur. Pamor adik mantan Bupati Luwu Timur Muh Thorig Husler turun pasca tumbang pada Pemilihan Wakil Bupati Luwu Timur beberapa waktu lalu.

Sementara Andi Hatta Marakarma memilih maju sebagai calon anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD). Baharman Supri maju DPRD Sulsel setelah menghitung peluang. Apalagi dirinya dipanggil langsung oleh Ketua DPD Golkar Sulsel Taufan Pawe.

Selain pertimbangan itu, Baharman juga menganggap pengabdiannya di DPRD Palopo selama dua periode sudah cukup. "Saya mau memperluas wilayah tanggung jawab, kalau dulu hanya satu kota, ke depan Insya Allah kalau terpilih tanggung jawab menjadi empat daerah yakni Palopo, Kabupaten Luwu, Luwu Utara, dan Luwu Timur," katanya.

Baca Juga: Bupati Rohil, Afrizal Sintong Membuka Festival Ekonomi Kreatif Bertajuk ‘Kemilau Bagan’

Senada dikatakan Azhal Arifin, ia ingin naik kelas untuk memperluas ladang pengabdian ke masyarakat. "Tentu jika saya berada di DPRD Sulsel saya dapat berbuat lebih luas untuk daerah, terutama empat daerah di Luwu Raya," terang dia.

Dapil XI KABUPATEN LUWU, KABUPATEN LUWU UTARA, KABUPATEN LUWU TIMUR, DAN KOTA PALOPO

1. Dr. ANDI SURAHMAN BATARA, S.KM., M.Kes

2. drh. ADRIYANI ISMAIL, S.H.

3. Drs. ARIFIN JUNAIDI

4. Drs. BAHARMAN SPRI, M.M.

5. H. FATAHILLAH ANDI MASSIMPUANG, S.PI., M.M.

6. HERYANTI HARUNSE

7. Dr. NURHAENI, S.Kep., M.Kes

8. Drs. JASRUM, M.Si

9. Ir. MARTHEN RANTE TONDOK, M.M.

10. MUH. AZHAL ARIFIN

11. WITMAN (sumber)

 

 

 

 

fokus berita : #Golkar Sulsel