22 Juni 2023

Menarik! Golkar Gorontalo Sudah Bongkar Pasang Nomor Urut Caleg DPR RI

Berita Golkar - MK sudah memutuskan kalau sistem Pemilu tetap menggunakan proporsional terbuka, tentu saja ini disambut gembira oleh semua Bacaleg, khususnya yang ada di 8 partai.

Karena itu pula tidak ada masalah soal nomor urut, dari informasi yang diperoleh RAGORO, DPP Golkar sudah memasang Idah Syahidah sebagai petahana di Nomor urut 1 untuk Caleg DPR RI, sementara Roem Kono di Nomor 2 dan Rusli Habibie di posisi ke 3.

Rupanya line up ini berubah, informasi sebelumnya, Nomor urut 1 diberikan pada Roem Kono, sementara Rusli di posisi kedua dan Idah di Posisi ke 3.

Baca Juga: Dampingi Airlangga Hartarto, Wenny Haryanto Apresiasi Hadirnya RS Internasional di Depok

Namun informasi tadi malam terjadi perombakan, Idah naik di posisi 1, Roem di pisisi 2 dan RH di posisi 3. Apa tanggapan Ketua DPD I Golkar Gorontalo soal itu? Dihububgi kemarin, RH tersenyum, ” Wah wartawan, lebih cepat dapat informasinya, dari siapa itu, saya sendiri belum tahu soal itu,” kata Sekretaris DPD I Partai Golkar Paris Jusuf.

Namun Paris berani memastikan kalau memang itu sudah menjadi keputusan, tidak masalah. Lagi pula sistem pemilihan masih tetap terbuka.

Ditanya, apakah suara Idah dan suara RH sendiri tidak akan tarjadi tarik menarik? menjawab pertanyaan itu, Paris mengatakan, kalau semuanya sudah dihitung dengan matang. ” Langkah langkah politik seorang Rusli, bukan tanpa hitungan. Semua sudah dia hitung dengan matang,” kata Ketua Deprov itu.

Jadi tidak ada yang perlu dikawatirkan, justru komposisi ini dibuat untuk bisa meraih dua kursi. Jadi semua mereka akan bertarung secara terbuk, ketiganya akan berjuang habis habisan untuk bisa merebut kursi. (sumber)

fokus berita : #Golkar Gorontalo