Inilah Ketua DPD I Partai Golkar Terpopuler Periode Mei 2023, Arinal Djunaidi Masih Kokoh Di Posisi Satu
11 Juni 2023
Berita Golkar - Gubernur Lampung, Arinal Djunaidi untuk kesekian kalinya menjadi Ketua DPD I Partai Golkar terpopuler berdasar kuantitas pemberitaan periode Mei 2023. Setelah sebelumnya ada beberapa nama yang mendominasi seperti Syamsuar, Musa Rajekshah dan Sahbirin Noor, kini giliran Arinal Djunaidi yang mendominasi posisi Ketua DPD I Partai Golkar terpopuler berdasarkan hasil riset kami, Golkarpedia.com.
Sebagaimana yang telah kita ketahui, nama Arinal Djunaidi sempat melambung tinggi di bulan April 2023 atas sebab kritik yang dilayangkan seorang tiktoker bernama Bima. Ia menyasar permasalahan pembangunan dan jalan rusak di Lampung. Akibatnya, Arinal Djunaidi yang menjadi pemimpin nomor satu di Lampung menjadi sasaran utama.
Isu yang meroket di bulan April 2023 tersebut berbuntut panjang bahkan sampai Mei 2023. Gubernur Lampung, Arinal Djunaidi masih menjadi sorotan media terkait kinerjanya. Dalam beberapa persoalan, Arinal Djunaidi juga turut disorot atas beberapa pro kontra yang menggelayutinya.
Baca Juga: Upaya Cen Sui Lan Wujudkan Kapal Roro Mini di Lingga Dapat Apresiasi Kadishub
Seperti pada periode sebelumnya, kategori terpopuler yang kami gunakan adalah berdasar kuantitas pemberitaan. Hanya ada sedikit tambahan sebagai input lain, yakni reach atau jangkauan pemberitaan. Jangkauan pemberitaan ini bukan berarti banyaknya pembaca, tetapi asumsi banyaknya orang yang melihat jika link disebar di berbagai platform media sosial.
Untuk Arinal Djunaidi di posisi pertama memiliki pemberitaan sebanyak 1.431 berita. Jangkauan yang ditimbulkan dari pemberitaan mengenai pria yang juga menjabat sebagai Gubernur Lampung ini adalah sebesar 9,4 juta reach.
Berita tentang Arinal Djunaidi didominasi oleh viralnya pemberitaan Arinal Djunaidi yang melarang wartawan meliput mengenai dirinya lantaran pemberitaan yang menyebar terkait jalan rusak di Lampung. Lalu mengenai masifnya jalan rusak di Lampung, pembelaan Arinal Djunaidi terkait kendaraan bertonase besar yang sering melewati jalan provinsi menjadi penyebabnya.
Baca Juga: Bangga! Ridwan Kamil Raih Penghargaan Satyalencana Wira Karya Dari Presiden RI
Selain itu ada pula pemberitaan Arinal Djunaidi mengenai tanggapan Arinal Djunaidi terkait pemeriksaan yang dilakukan oleh KPK terhadap Kadinkes Lampung. Lalu ada pula beberapa kabar hoaks terkait penangkapan dirinya oleh KPK RI. Untuk isu satu ini, Arinal Djunaidi dibela oleh banyak media mainstream yang menyatakan berita tersebut hoaks.
Di urutan kedua, ada nama Ketua DPD I Partai Golkar Sumatera Utara, Musa Rajekshah atau Ijeck. Pria yang juga menjabat sebagai Wakil Gubernur Sumut ini memiliki pemberitaan sebanyak 1.117 berita sepanjang Mei 2023. Reach yang dicapai oleh Musa Rajekshah atas pemberitaan miliknya adalah sebesar 4,05 juta jangkauan.
Pemberitaan mengenai Musa Rajekshah di antaranya adalah kegiatan Musa Rajekshah yang mengajak Menpora Dito Ariotedjo untuk melihat orangutan di Bukit Lawang. Lalu Musa Rajekshah yang turut mendampingi Presiden Jokowi saat meninjau jalan rusak di daerah Labuhan Batu.
Baca Juga: Ini Tanggapan Aburizal Bakrie Soal Poros Keempat Airlangga-Zulhas
Di urutan ketiga, Ketua DPD 1 Partai Golkar Terpopuler berdasar hasil riset Golkarpedia.com adalah Syamsuar, Gubernur Riau yang juga menjabat sebagai Ketua DPD I Partai Golkar Riau. Syamsuar pada periode Mei 2023 memiliki jumlah pemberitaan sebanyak 778 berita. Reach yang dicapai dari pemberitaan mengenai Syamsuar adalah sebesar 2,3 juta jangkauan.
Pemberitaan mengenai Syamsuar didominasi oleh proyek SPAM (sistem penyediaan air minum) di Kampar, Riau yang siap beroperasi. Lalu tanggapan Gubernur Riau, Syamsuar mengenai Wabup Rokan Hilir, Sulaiman yang tertangkap selingkuh dengan Kabid Dispenda. Selanjutnya tentang kerjasama Pemprov Riau yang mengadakan kerjasama bidang pendidikan dengan UII.
Posisi empat, ada nama Gubernur Kalsel, Sahbirin Noor yang juga menjabat Ketua DPD I Partai Golkar Kalsel. Pria yang akrab disapa Paman Birin ini diketahui memiliki pemberitaan sebanyak 566 berita dari berbagai media online. Reach yang dicapai oleh Sahbirin Noor dalam berbagai pemberitaan di bulan Mei 2023 adalah sebesar 1,05 juta jangkauan.
Baca Juga: Puteri Komarudin Yakin Target Pemerintah Tekan Kemiskinan Ekstrem Hingga Nol Persen di 2024 Tercapai
Di urutan kelima ada nama Ketua DPD I Partai Golkar Jawa Barat, Ace Hasan Syadzily. Pria yang juga menjabat sebagai Wakil Ketua Komisi VIII DPR RI ini memiliki berita sebanyak 556 pemberitaan dengan pencapaian reach sebesar 4,2 juta jangkauan.
Di posisi keenam ada nama Ketua DPD I Partai Golkar DKI Jakarta, Ahmed Zaki Iskandar. Sepanjang Mei 2023, Bupati Tangerang ini memiliki jumlah pemberitaan sebanyak 271 berita dengan capaian reach sebesar 738.539 jangkauan.
Rohidin Mersyah, Ketua DPD I Partai Golkar Bengkulu menempati posisi ketujuh. Pria yang juga menjabat sebagai Gubernur Bengkulu ini memiliki pemberitaan sebanyak 229 berita. Capaian reach dari berita mengenai Rohidin Mersyah adalah sebesar 210.364 jangkauan.
Posisi delapan diisi oleh nama Ketua DPD I Partai Golkar Banten, Ratu Tatu Chasanah. Perempuan yang menjabat sebagai Bupati Serang ini memiliki pemberitaan sebanyak 175 berita dan capaian reach sebesar 318.642 jangkauan.
Baca Juga: Ditanya Arah Politik Partai Golkar di Pilpres, Aburizal Bakrie: Tidak Perlu buru-buru
Ketua DPD I Partai Golkar Sulawesi Selatan, Taufan Pawe menempati posisi sembilan untuk kategori pemberitaan terbanyak yang menjadikannya salah satu Ketua DPD I Partai Golkar Terpopuler di Indonesia. Taufan Pawe yang juga menjabat sebagai Walikota Tangerang ini memiliki 148 berita dan capaian reach atau jangkauan sebanyak 805.459 jangkauan.
Di posisi kesepuluh atau terakhir, diisi oleh Ketua DPD I Partai Golkar Jatim,Sarmuji. Untuk Mei 2023, Sarmuji memiliki 103 pemberitaan. Reach yang dicapai oleh Sarmuji dengan beritanya yakni sebesar 1,2 juta jangkauan.
Demikian 10 besar Ketua DPD I Partai Golkar Terpopuler untuk periode bulan Mei 2023. Ada pergeseran, ada yang terlempar dari 10 besar, ada pula nama baru yang masuk. Hal ini mafhum adanya, hanya saja posisi tiga besar tampaknya belum ada perubahan yang signifikan.
Semoga temuan kami ini menjadi pelecut semangat bagi seluruh DPD I Partai Golkar se-Indonesia agar lebih masif lagi mengabarkan mengenai kinerja baik sebagai Ketua DPD Partai Golkar ataupun peran lainnya di pemerintahan.
Baca Juga: Ferdiansyah Harap Perpusnas Bisa Gunakan Tambahan Anggaran Rp.721,1 Miliar Dengan Efektif
Daftar Ketua DPD I Partai Golkar Terpopuler Berdasar Kuantitas Pemberitaan Periode Mei 2023:
1. Arinal Djunaidi
Ketua DPD I Partai Golkar Lampung
Total: 1.431 Pemberitaan
Reach: 9,4 juta jangkauan
2. Musa Rajekshah
Ketua DPD I Partai Golkar Sumut
Total: 1.117 Pemberitaan
Reach: 4,05 juta jangkauan
3. Syamsuar
Ketua DPD I Partai Golkar Riau
Total: 778 Pemberitaan
Reach: 2,3 juta jangkauan
4. Sahbirin Noor
Ketua DPD I Partai Golkar Kalsel
Total: 566 Pemberitaan
Reach: 1,05 juta jangkauan
Baca Juga: Firman Soebagyo Serahkan Bantuan Excavator Untuk Pokdakan Mina Bahari di Pati
5. Ace Hasan Syadzily
Ketua DPD I Partai Golkar Jabar
Total: 556 Pemberitaan
Reach: 4,2 juta jangkauan
6. Ahmed Zaki Iskandar
Ketua DPD I Partai Golkar DKI Jakarta
Total: 271 Pemberitaan
Reach: 738.539 jangkauan
7. Rohidin Mersyah
Ketua DPD I Partai Golkar Bengkulu
Total: 229 Pemberitaan
Reach: 210.364 jangkauan
8. Ratu Tatu Chasanah
Ketua DPD I Partai Golkar Banten
Total: 175 Pemberitaan
Reach: 318.642 jangkauan
9. Taufan Pawe
Ketua DPD I Partai Golkar Sulsel
Total: 148 Pemberitaan
Reach: 805.459 jangkauan
10. Sarmuji
Ketua DPD I Partai Golkar Jatim
Total: 103 Pemberitaan
Reach: 1,2 juta jangkauan {redaksi}
fokus berita : #Arinal Djunaidi #Syamsuar #Musa Rajekshah