24 Mei 2023

Survei LSJ Tempatkan Partai Golkar Kokoh di Posisi Tiga Dengan 10,5 Persen

Berita Golkar - PDIP, Gerindra, dan Golkar menduduki posisi tiga teratas dalam survei elektabilitas partai politik versi Lembaga Survei Jakarta (LSJ). Posisi paling kecil ditempati PAN dan PPP.

Survei ini dilakukan tanggal 9 sampai dengan 17 Mei 2023 di 34 provinsi yang ada di seluruh Indonesia. Populasi dari survei ini adalah seluruh warga negara Indonesia yang minimal telah berusia 17 tahun (telah memiliki KTP).

Jumlah sampel sebanyak 1.200 responden diperoleh melalui teknik pengambilan sampel secara acak bertahap (systematic random sampling). Margin of error survei +/- 2,83% pada tingkat kepercayaan (level of confidence) 95%.

Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan teknik wawancara tatap muka. Quality control terhadap hasil wawancara petugas lapangan dilakukan secara random sebesar 20% dari total sampel oleh para supervisor LSJ.

Baca Juga: Partai Golkar Langkat Rekomendasikan Tiorita Br Surbakti Maju Calon Bupati

Berikut hasil survei elektabilitas parpol:

- PDIP 18,6%
- Gerindra 16,8%
- Golkar 10,5%
- Demokrat 9,9%
- NasDem 8,1%
- PKB 7,6%
- PKS 7,4%
- Perindo 5,0%
- PAN 2,8%
- PPP 1,9%
- Partai lainnya 3,4%
- Undecided 8,0%.

Baca Juga: Gubri Syamsuar Minta Bupati dan Walikota se-Riau Cermati 4 Isu Penting Nasional Ini

"Hasil survei LSJ dalam hal ini menunjukkan bahwa seandainya Pemilu dilaksanakan saat ini PDI Perjuangan unggul atas 17 partai peserta pemilu lainnya, yakni dengan elektabilitas 18,6%. Di posisi kedua adalah Partai Gerindra dengan elektabilitas 16,8%, kemudian diikuti Partai Golkar (10,5%), lalu Partai Demokrat (9,9%)," kata peneliti senior LSJ, Fetra Ardianto saat merilis survei, Rabu (24/5/2023).

"Di papan tengah ada Partai NasDem (8,1%), PKB (7,6 %), PKS (7,4 %) dan Partai Perindo (5,0 %). Sementara itu PAN ( 2,8 %) dan PPP (1,9 %) harus menghuni papan bawah bersama partai partai non parlemen dan partai partai baru lainnya," imbuhnya. (sumber)

fokus berita : #Partai Golkar