Depidar VIII SOKSI DKI Jakarta Gelar Rapat Pleno I Pasca terbitnya SK Caretaker SOKSI DKI Jakarta
23 Mei 2023
Berita Golkar - Dewan Pimpinan Daerah Wilayah VIII (Depidar VIII) Soksi DKI Jakarta langsung tancap gas melaksanakan Rapat Pleno I pasca terbitnya SK Caretaker Depidar VIII Soksi DKI Jakarta dengan Nomor : Skep.20.23/DEPINAS SOKSI/IV/2023, Tanggal 12 April 2023. Pelaksanaan Rapat Pleno I tersebut dilaksanakan setelah Depinas Soksi melaksanakan Acara Tasyakuran Hari Jadi SOKSI ke 63 di Graha Soksi yang berlangsung dengan hikmat.
Puncak acara tersebut pemotongan tumpeng dilakukan oleh Ketua Umum Depinas SOKSI Ahmadi Noor Supit didampingi Sekjen Mukhamad Misbakhun dan jajaran pengurus Depinas SOKSI lainnya, tidak ketinggalan acara tersebut juga dihadiri Pengurus Depidar VIII SOKSI DKI Jakarta.
Para sesepuh juga memberikan sambutan seperti Ketua Dewan Kehormatan SOKSI Oetojo Oesman hingga Ketua Dewan Pertimbangan Soksi Prof. Thomas Suyatno. Dalam kesempatan itu juga Depinas AOKSI memberikan santunan kepada ratusan anak yatim piatu yang hadir dalam HUT Soksi ke-63 tersebut.
Baca Juga: Menpora Dito Ariotedjo Mohon Maaf Jika Ada Atlet Terdiskriminasi Dalam Pawai Juara SEA Games 2023
Mahadi Nasution selaku Wabendum Depinas Soksi juga penugasan sebagai Sekretaris Depidar VIII Soksi DKI Jakarta mengungkapkan “Alhamdulillah setelah kita pengurus Depidar VIII Soksi DKI Jakarta mengikuti acara Tasyakuran HUT Soksi ke 63 yang terlaksana dengan hikmat, setelahnya kita langsung melaksanakan Rapat Pleno I pasca terbitnya SK Caretaker Soksi DKI per 12 April 2023 yang lalu,"
Menurut Mahadi, Tanggal 20 Mei hari lahirnya SOKSI dan tanggal 20 Mei ini juga SOKSI DKI Jakarta melaksanakan Rapat Pleno I. "Semoga hari baik dan tanggal baik ini menjadi titik awal kebangkitan SOKSI DKI Jakarta. SOKSO sebagai salah satu Trikarya yang melahirkan Partai Golkar merupakan kawah candradimuka pusat penggemblengan Kader yang selanjutnya akan berkiprah menjadi kader dan pengurus Partai Golkar," ujar Mahadi.
Hal ini - lanjut Mahadi - menjadi utama bahwa rekrutmen Pengurus Partai Golkar dari tingkat nasional sampai daerah diutamakan dari Trikarya khususnya SOKSI karena proses Pendidikan Politik di SOKSI yang lebih kita kenal dengan P2KB (Pendidikan Politik Kader Bangsa) akan melahirkan kader yang memiliki semangat juang dan militansi
Baca Juga: 2 Kader HWK Ni Putu Sawitri dan Gusti Ayu Puspa Dewi Bertarung Rebut Kursi DPR RI Dapil Bali
"P2KB akan melahirkan kader yang memiliki semangat juang dan militansi sebagaimana kekuatan SOKSI adalah pemikiran-pemikiran kebangsaan yang universal, dengan berbekal inilah Partai Golkar akan semakin jaya kedepannya." Tutur Mahadi.
Dalam Rapat Pleno I tersebut Ketua Caretaker Depidar VIII Lasman Napitupulu memberikan pandangan bahwa konsolidasi harus dapat terlaksana sesegera mungkin menghadapi tahun politik mendatang.
Dewan Penasehat Depidar VIII Soksi DKI Jakarta, Erwin Ricardo Silalahi juga memberikan pandangan bahwa Ibukota Jakarta semakin pusat perpolitikan di Indonesia, SOKSI DKI Jakarta harus siap baik secara personnel kepengurusan yang lengkap dalam setiap tingkatan sampai kelurahan serta program – program organisasi yang tentunya selaras dengan program – program Kepartaian Golkar DKI Jakarta.
SOKSI harus siap dan bersinergi dengan Partai Golkar menghadapi even politik Pilpres, Pileg dan yang utama pemenangan Ketua DPD I Partai Golkar DKI Jakarta, Ahmed Zaki Iskandar sebagai Calon Gubernur pada Pilkada DKI mendatang.
Baca Juga: Di Forum IKJPP, Rohidin Mersyah: Rejang Suku Terbesar di Bengkulu dan Kaya Akan Budaya
Rapat Pleno I tersebut dihadiri oleh seluruh unsur Pengurus SOKSI dari 5 Kotamadya dan 1 kabupaten se DKI Jakarta.
Mmerangkumkan beberapa keputusan rapat tersebut, yaitu:
1. Pembagian tugas per wilayah untuk segera membentuk Dewan Pimpinan Cabang (Depicab) yang selanjutnya membentuk Dewan Pimpinan Anak Cabang (Depiancab) sampai tingkat Kelurahan Dewan Pimpinan Ranting (Depiran).
2. Pembentukan kepengurusan setiap tingkatan tersebut harus terlaksana sampai pelaksanan Musyawarah Ranting (Musran) tingkat Kelurahan, Musyawarah Anak Cabang (Musancab) tingkat Kecamatan, Musyawarah Cabang (Muscab) untuk tingkat kabupaten/kota yang pada akhirnya Pelaksanaan Musyawarah Daerah (Musda) Depidar VIII Soksi DKI Jakarta.
Baca Juga: Irham Kalenggo: Partai Golkar Ingin Raih 7 Kursi dan Pertahankan Ketua DPRD Konsel di Pemilu 2024
Selain konsolidasi internal, Depidar VIII SOKSI DKI Jakarta akan segera melakukan audiensi atau temu kader SOKSI dengan Ketua DPD I Partai Golkar DKI Jakarta.
“Sebagai Program awal organisasi kami akan mengemas sebuah Talk Show Politik yang akan dilaksanakan di Aula Golkar DKI Jakarta yang bertajuk Strategi dan Kesiapan Partai Golkar menghadapi Tahun Politik, inilah 3 (tiga) hal krusial hasil rapat pleno I SOKSI DKI Jakarta, Konsolidasi Internal, Konsolidasi External dan program awal organisasi”. pungkas Mahadi. {redaksi}
fokus berita : #Mahadi Nasution