15 Mei 2023

Disenangi Generasi Milenial, Abdul Razak Yakin Golkar Kalteng Menang Pemilu 2024

Berita Golkar - Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Golongan Karya (Golkar) provinsi Kalimantan Tengah secara resmi telah mendaftarkan Bacalegnya ke Kantor Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Kalteng Jalan Jend Sudirman Kota Palangka Raya, Minggu (14/05/2023) siang.

Ketua Dewan Pertimbangan Partai Golkar Abdul Razak menyampaikan bahwa hari ini, dengan disaksikan oleh pihak KPU dan Bawaslu, kelengkapan berkas Bacaleg partai Golkar dinyatakan lengkap dan telah memenuhi syarat. Selain itu, seluruh jajaran keluarga besar DPD Golkar mengucapkan terima kasih kepada KPU dan Bawaslu atas kerja sama yang baik, saran dan masukannya selama ini.

”Target Golkar minimal di masing-masing Dapil mendapatkan dua kursi. Artinya dari lima keseluruhan Dapil di Kalteng, Golkar diharapkan mendapat 10 sampai 12 kursi. Golkar optimis, Bacaleg mampu mendapatkan suara terbanyak karena partai Golkar diisi oleh kaum milenial dan kami memiliki strategi matang untuk memenangkan pemilu 2024 mendatang,” ucapnya.

Baca Juga: Sekjen Lodewijk Paulus Ungkap Alasan Partai Golkar Tak Majukan Kader Berstatus Menteri Sebagai Caleg di Pemilu 2024

Lebih lanjut, Razak menyampaikan Bacaleg dari partai Golkar yang nantinya di Provinsi dan Kota, harus mempersiapkan diri untuk kembali menghadapi tahun Pemilu 2024 mendatang dan berupaya untuk memenangkan partai Golkar di pemilu 2024 mendatang.

”Menjadi kewajiban kita bersama untuk menjaga kebersamaan dan kekompakan agar pemilu 2024 mendatang dapat berjalan aman dan tertib. Harapan kami agar Bacaleg dari anggota Golkar di pemilu 2024 memiliki target dan mendapatkan hasil yang lebih baik lagi dari tahun pemilu sebelumnya. Dan semua kader dan anggota dari partai Golkar berupaya memenangkan partai Golkar di pemilu 2024,” pungkasnya.

Sementara itu,sekretaris DPD partai Golkar Provinsi Kalteng,Suhartono  Firdaus menambahkan,jika pada pemilu 2024 mendatang terbanyak pemilih pemula atau pemilih milenial.

Baca Juga: Kunjungi Polda Jatim, Adies Kadir Pastikan Kesiapan Pengamanan Polri Jelang Pemilu 2024

Maka dari itu,bacaleg kita juga termasuk mereka yang dari kaum milenial sendiri,diharapkan punya strategi sendiri dalam memenangkan hati rakyat pungkasnya.

Suhartono menegaskan ,para caleg incumbent atau petahana yang duduk di DPRD Provinsi Kalteng 2019-2024 dipastikan maju dan berkompetisi kembali di tahun 2024.

Kecuali untuk Abdul Razak,kami siapkan panggung yang lebih tinggi lagi karena pak Razak sudah tiga periodi menjadi anggota DPRD Kalteng pungkasnya. (sumber)

 

fokus berita : #Abdul Razak