10 Mei 2023

Inilah 10 Politisi Perempuan Partai Golkar Terpopuler Periode April 2023, Anne Ratna Mustika Duduki Peringkat Satu

Berita Golkar - Bupati Purwakarta, Anne Ratna Mustika kembali bercokol di posisi pertama dalam daftar politisi dan tokoh perempuan Partai Golkar terpopuler berdasar kuantitas pemberitaan periode April 2023 Golkarpedia.com. Setelah beberapa bulan absen, kali ini Anne Ratna Mustika tampak menunjukkan tajinya sebagai salah seorang kepala daerah yang tak kenal lelah bekerja untuk rakyatnya.

Ini tentu menjadi kebanggaan tersendiri untuknya mengingat Anne Ratna Mustika adalah seorang politisi perempuan. Dunia politik dan perempuan merupakan dua entitas kata yang jarang didengar beriringan. Politik adalah dunia yang dianggap keras, penuh perdebatan dan silang sengketa persepsi, jauh dari sifat perempuan yang dianggap lembut, bersifat keibuan dan mengedepankan perasaan.

Namun seiring perjalanan waktu hingga dunia semakin modern, keberadaan perempuan mulai mengisi segala lini kehidupan, termasuk dunia politik sebagai profesi yang diisi oleh kaum perempuan.

Baca Juga: Industri Non Migas Tumbuh 4,6 Persen, Agus Gumiwang: Kontributor Terbesar Ekonomi

Partai Golkar sendiri memberi porsi penting bagi keberadaan perempuan di dalam lingkup organisasi politiknya. Beberapa nama perempuan hebat berada di Partai Golkar, sebut saja politisi perempuan senior Partai Golkar Popong Otje Djundjunan atau Ceu Popong, lalu ada pula nama Mien Sugandhi yang pernah menjabat sebagai Menteri Pemberdayaan Perempuan era orde baru pada tahun 1993-1998.

Dewasa ini, dunia politik utamanya Partai Golkar mulai diminati secara serius oleh kaum perempuan. Di DPR RI kursi legislatif yang diisi oleh kaum perempuan mencapai 19 jumlahnya. Belum lagi menghitung seberapa banyak perempuan kader Partai Golkar yang menjabat sebagai kepala daerah atau berkiprah dalam bidang lainnya.

Berangkat dari hal tersebut, kami Golkarpedia.com mencoba melakukan riset terkait dengan siapa saja politisi perempuan Partai Golkar yang dikenal akrab di telinga publik.

Kami menggunakan indikator pemberitaan bulan April 2023 untuk mengukur popularitas para politisi perempuan ini. Semakin banyak pemberitaan yang tercatat menulis namanya atau mengulas mengenai dirinya, maka semakin populer lah politisi perempuan ini.

Baca Juga: Temui Luhut, Wagubsu Musa Rajekshah Desak Proyek Nasional di Sumut Dipercepat

Di urutan pertama, Golkarpedia.com menemukan nama Anne Ratna Mustika, politisi perempuan Partai Golkar sekaligus Bupati Purwakarta periode 2018-2023. Namanya mungkin tidak asing lagi di telinga warga Purwakarta dan Jawa Barat pada umumnya.

Popularitas Anne Ratna Mustika berdasar tools yang kami gunakan mendapat predikat terpopuler dengan mengumpulkan 933 pemberitaan selama bulan April 2023. Pemberitaan yang dimilikinya menghasilkan reach mencapai 3,8 juta jangkauan.

Beberapa fokus pemberitaan yang mengulas mengenai Ambu Anne, panggilan akrabnya adalah terkait dukungan Ambu Anne pada miniatur kapal asal Purwakarta dengan kualitas ekspor dan diminati pasar dunia. Lalu ada pula pemberitaan tentang pemberian ratusan kendaraan motor untuk aparat desa. Serta pemberitaan mengenai inovasi yang dilakukan Anne Ratna Mustika untuk meningkatkan produksi ikan air tawar di Purwakarta.

Baca Juga: Gelar Konsolidasi, Bambang Patijaya Beri Semangat 37 Bacaleg Golkar Pangkalpinang

Di urutan kedua ada nama Ketua Umum KPPG (Kesatuan Perempuan Partai Golkar) yang juga merupakan calon Gubernur Banten, Airin Rachmi Diany. Pemberitaan seputar Airin Rachmi Diany adalah mengenai namanya yang turut disebut saat mendampingi Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto silaturahmi dengan Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono.

Lalu berbagai pemberitaan mengenai profil Airin Rachmi Diany sebagai seorang calon Gubernur Banten. Ada pula kegiatannya menjelang Pilkada yang tak henti melakukan blusukan ke pelosok Banten guna menjaring aspirasi masyarakat. Pemberitaan tentang Airin berjumlah 309 berita di April 2023 dan menghasilkan 885.245 jangkauan.

Sementara di urutan ketiga, diisi oleh Bupati Serang, Ratu Tatu Chasanah. Ia mendapatkan posisi ketiga dengan 283 pemberitaan selama periode bulan April 2023. Reach yang dihasilkan dari pemberitaan miliknya adalah sebesar 265.528 jangkauan.

Baca Juga: Adde Rosi Khoerunnisa Dicurhati Warga Lebak Soal Jalan Rusak dan Susahnya Dapat Air

Pemberitaan terkait Bupati Ratu Tatu Chasanah diantaranya adalah tentang pemberian beasiswa pendidikan kepada mahasiswa kedokteran di Kabupaten Serang. Selanjutnya adalah kegiatan Bupati Serang Ratu Tatu Chasanah dalam memantau arus mudik 2023. Juga ada berita tentang kegiatan Ratu Tatu Chasanah yang memberikan santunan untuk 1.000 anak yatim piatu di Kabupaten Serang.

Di tempat keempat ada nama Wakil Ketua Komisi X DPR RI, Hetifah Sjaifudian. Komisi X membidangi ruang lingkup tugas pendidikan, kepemudaan dan olahraga. Untuk April 2023, Hetifah memiliki pemberitaan sebanyak 225 berita dan cakupan reach sebesar 1,1 juta jangkauan.

Di bawah Hetifah Sjaifudian, ada nama anggota DPR RI lainnya, Christina Aryani. Anggota Komisi I DPR RI ini untuk periode April 2023 memiliki pemberitaan sebanyak, 222 berita dan cakupan reach sebesar 1,3 juta jangkauan.

Lalu di bawah Christina Aryani, adalah Nurul Arifin. Nurul Arifin yang bertugas di satu komisi dengan Christina Aryani memiliki pemberitaan sebanyak 206 berita dengan reach sebesar 2,1 juta jangkauan.

Baca Juga: Muchsin Hasan Targetkan Golkar Aceh Tengah Raih 6 Kursi DPRK di Pemilu 2024

Sementara, di posisi ke 7 ada nama Puteri Komarudin. Srikandi Partai Golkar yang juga menjabat sebagai anggota komisi XI DPR RI ini mengoleksi 162 pemberitaan di medio bulan April 2023 dengan cakupan reach sebesar 1,2 juta jangkauan.

Posisi delapan ada nama anggota DPR RI Fraksi Partai Golkar yang menjabat sebagai Ketua Komisi I DPR RI, Meutya Hafid. Ketua Bidang Media dan Penggalangan Opini (MPO) DPP Partai Golkar ini menjadi politisi perempuan Partai Golkar terpopuler urutan delapan setelah mengoleksi 147 pemberitaan. Berita yang dihasilkan Meutya Hafid menghasilkan 679.046 jangkauan.

Posisi sembilan diisi oleh anggota Komisi V DPR RI, Cen Sui Lan dengan 131 pemberitaan sepanjang bulan April 2023. Legislator Partai Golkar asal Kepulauan Riau ini menghasilkan reach sebesar 170.013 jangkauan atas pemberitaan yang dimilikinya.

Baca Juga: Ace Hasan Minta Penambahan 8.000 Kuota Haji Diprioritaskan Untuk Lansia

Sementara di posisi kesepuluh, ada nama Bupati Pekalongan yang juga menjabat sebagai Ketua DPD II Partai Golkar Pekalongan, Fadia Arafiq dengan 97 pemberitaan sepanjang bulan April 2023.

Seluruh data ini bisa berubah seiring perjalanan waktu. Lalu, terkait dengan metode pengumpulan data, kami menggunakan tools monitoring media yang mengumpulkan data pemberitaan bulan April 2023.

Selain itu, sepuluh besar ini juga merupakan hasil tracing serta eliminasi nama tokoh lain yang tidak masuk karena alasan jumlah pemberitaan lebih sedikit daripada yang berada di ranking 10 besar.

Dengan terangkumnya sepuluh besar politisi perempuan Partai Golkar terpopuler berdasarkan jumlah pemberitaan sepanjang bulan April 2023, ada harapan bahwa entitas perempuan dan politik bisa menjalin keakraban yang lebih dalam lagi.

Baca Juga: Golkar Turunkan Tiga Jangkar, Bisa Berlabuh ke Prabowo, Anies Atau Bangun Koalisi Bersama PKB

Nyatanya bisa perempuan berkiprah memberi manfaat dalam dunia politik. Karena zaman telah memberi peluang itu, bahwa perempuan bisa maju, bisa berkembang, dan bisa memberi harapan serta inspirasi bagi khalayak banyak.

10 Tokoh Perempuan Partai Golkar Terpopuler Berdasarkan Kuantitas Pemberitaan Periode April 2023:

1. Anne Ratna Mustika
Bupati Purwakarta
Total: 933 Pemberitaan
Reach: 3,8 juta jangkauan

2. Airin Rachmi Diany
Ketua Umum KPPG
Total: 309 Pemberitaan
Reach: 885.245 jangkauan

3. Ratu Tatu Chasanah
Bupati Serang
Total: 283 Pemberitaan
Reach: 265.528 jangkauan

Baca Juga: Nasi Uduk Gondangdia Saksi Keakraban AMPI dan TIDAR, Kode Koalisi Partai Golkar-Gerindra?

4. Hetifah Sjaifudian
Wakil Ketua Komisi X DPR RI
Total: 225 Pemberitaan
Reach: 1,1 juta jangkauan

5. Christina Aryani
Anggota Komisi I DPR RI
Total: 222 Pemberitaan
Reach: 1,3 juta jangkauan

6. Nurul Arifin
Anggota Komisi I DPR RI
Total: 206 Pemberitaan
Reach: 2,1 juta jangkauan

7. Puteri Komarudin
Anggota Komisi XI DPR RI
Total: 162 Pemberitaan
Reach: 1,2 juta jangkauan

Baca Juga: Dapat Bantuan SBSN, Ace Hasan Pimpin Komisi VIII DPR Tinjau Pengembangan Keilmuan di UIN STS Jambi

8. Meutya Hafid
Ketua Komisi I DPR RI
Total: 147 Pemberitaan
Reach: 679.046 jangkauan

9. Cen Sui Lan
Anggota Komisi V DPR RI
Total: 131 Pemberitaan
Reach: 170.013 jangkauan

10. Fadia Arafiq
Bupati Pekalongan
Total: 97 Pemberitaan
Reach: 281.023 jangkauan (redaksi)

fokus berita : #Anne Ratna Mustika #Ratu Tatu Chasanah #Airin Rachmi Diany