Airlangga Hartarto Beri Isyarat Partai Golkar Bakal Rangkul Prabowo di Pilpres 2024
27 April 2023
Berita Golkar - Partai Persatuan Pembangunan (PPP) secara resmi telah mengusung nama Ganjar Pranowo sebagai calon presiden (capres) pada Pilpres 2024 pada Rabu (26/4).
Plt Ketua Umum PPP, Muhammad Mardiono mengatakan bahwa keputusan itu diambil setelah rapat panjang pengurus DPP dan majelis-majelis partai selama dua hari terakhir di Yogyakarta. "Partai Persatuan Pembangunan memutuskan Bapak Ganjar Pranowo sebagai calon presiden Republik Indonesia pada Pemilihan Umum Presiden 2024 yang akan datang," kata Mardiono.
Mardiono menyebut enam alasan partai mendukung Ganjar di Pilpres. PPP di antaranya ingin menitipkan politik amar maruf nahi Munkar kepada Ganjar jika terpilih jadi presiden kelak. Selain itu, dia juga menyebut Ganjar sebagai sosok yang memiliki kapasitas, integritas, dan akseptabilitas untuk menjadi pemimpin bangsa.
Baca Juga: Christina Aryani: 850 WNI Telah Dievakuasi Dari Sudan, Mayoritas Mahasiswa
"Selain itu dukungan popularitas dan elektabilitas [Ganjar] sebagai politisi telah dibuktikan oleh berbagai lembaga survei dengan menempati posisi teratas dibanding tokoh lain," kata Mardiono.
Di sisi lain, rekan koalisi PPP, Golkar, memberi sinyal bakal merapat ke Gerindra bersamaan dengan lawatan Prabowo Subianto ke beberapa elit Golkar saat lebaran.
Juru Bicara Golkar, Tantowi Yahya menyebut pertemuan Prabowo dengan Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto dan Abu Rizal Bakrie menjadi sinyal kedekatan kedua partai. Menurut dia, keduanya berasal dari rahim yang sama.
"Yang perlu dicermati itu pertemuan Prabowo dengan Airlangga dan Aburizal Bakrie pada hari lebaran. Golkar dan Gerindra itu chemistry-nya sama karena berasal dari satu rahim," kata Tantowi, Rabu (26/4).
Baca Juga: Pengkhianatan PPP Bikin Golkar Makin Getol Dorong Perlawanan Terhadap Ganjar
Dia tidak menjawab tegas saat ditanya peluang poros ketiga jika partainya berkoalisi dengan Gerindra. Termasuk soal peluang PAN dan PPP mundur dari Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) menyusul pencalonan Ganjar Pranowo oleh PDIP. "Kita lihat saja," ujarnya.
Di sisi lain tiga partai KIB dijadwalkan bakal menggelar pertemuan pada Kamis (27/4) hari ini. Dia menyebut pertemuan akan membahas soal capres dan cawapres. "Selain silaturahmi Idul Fitri, banyak topik yang akan dibahas tentunya. Salah satunya tentang capres dan cawapres yang akan didukung KIB," kata Tantowi. (sumber)
fokus berita : #Airlangga Hartarto