18 April 2023

Tetty Paruntu Instruksikan Fraksi Partai Golkar DPRD Jalankan Amanat Rakyat Sulut Dengan Benar

Berita Golkar - Ketua DPD I Partai Golkar Sulawesi Utara (Sulut) Christiany Eugenia Paruntu meminta seluruh kader Partai Golkar Sulut agar terus memperhatikan aspirasi masyarakat Sulut.

Penekanan tersebut diungkapkan Christiany Eugenia Paruntu atau yang akrab di sapa Tetty Paruntu itu setelah mempercayakan Raski Mokodompit untuk menjabat sebagai Wakil ketua DPRD Provinsi Sulut.

Menurut Tetty, 7 orang anggota Fraksi Partai Golkar di DPRD Provinsi Sulut harus terus bersinergi untuk mengawal aspirasi rakyat.

Baca Juga: Hetifah Minta Pemerintah Persiapkan ANOC World Beach Games Dengan Matang

“Apa yang menjadi aspirasi masyarakat harus segera ditindaklanjuti di DPRD,” tegas Tetty Senin, (17/4/2023) malam di Sekretariat DPD I Partai Golkar Sulut.

Lanjut Tetty, 7 anggota Fraksi Golkar di DPRD Sulut harus benar-benar menjalankan amanat rakyat Sulut, sebagai penyambung lidah rakyat untuk memperjuangkan aspirasi rakyat. “Saya pikir, pak Raski Mokodompit akan melaksanakannya dengan baik,” ucap Tetty penuh harap.

Tak sampai di situ saja, Tetty juga menekankan agar, seluruh anggota Fraksi Partai Golkar di DPRD Provinsi Sulut dapat mencapai target dalam mengawal aspirasi masyarakat yang mencakup 15 Kabupaten dan Kota di Sulut. “Khususnya di Kabupaten, Kota yang belum mendapatkan aspirasi, agar dapat terus diperjuangkan,” jelas Tetty. (sumber)

 

fokus berita : #Christiany Eugenia Paruntu