18 April 2023

Pimpinan DPRA dari Partai Golkar, Teuku Raja Keumangan Berharap Mudik Tahun ini Berjalan Lancar

Berita Golkar - Wakil Ketua DPR Aceh Dr. Teuku Raja Keumangan, S.H.,M.H berharap mudik tahun 2023 dapat berjalan dengan lancar. Hal tersebut disampaikan TRK sapaan Teuku Raja Keumangan saat menghadiri Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat Seulawah 2023 dalam rangka pengamanan Idul Fitri 1444 Hijriah tahun 2023 wilayah provinsi Aceh di lapangan Mapolda Aceh senin sore (17/04/2023)

Adapun Apel Gelar Pasukan bertujuan untuk mengecek kesiapan seluruh anggota operasi yang terlibat dalam kegiatan tersebut agar terwujudnya kamseltibcarlantas pada operasi Ketupat Seulawah. Operasi Ketupat Seulawah sendiri akan berlangsung selama 14 hari terhitung 18 April hingga 1 Mei 2023 dengan mengerahkan sebanyak 1.669 personel.

TRK kepada media berharap agar mudik tahun ini dapat berjalan lancar, apalagi didukung oleh kegiatan operasi ketupat seulawah yang dilaksanakan oleh Polda Aceh. Politisi Partai GOLKAR tersebut juga berharap agar kegiatan operasi dapat memberi kenyamanan, menjaga keamanan serta keselamatan bagi para pemudik yang akan melintasi setiap jalur mudik dalam wilayah provinsi Aceh.

Baca Juga: BMK Kosgoro 1957 Jateng Komitmen Jadi Jembatan Generasi Muda Masuk Partai Golkar

“Seperti kita ketahui bersama bahwa aktivitas lalu lintas selama mudik ini kan akan sangat padat, oleh karena itu penting untuk memastikan agar mudik ini berjalan dengan lancar, kita berharap dengan digelarnya operasi ketupat seulawah akan memberi kenyamanan, keamanan dan keselamatan bagi para pemudik” Ucap TRK.

Selanjutnya TRK mengimbau kepada para pemudik agar dapat mentaati peraturan berlalu lintas dengan baik selama mudik berlangsung agar terhindar dari hal-hal yang tidak diinginkan.

“Tujuan mudik ini agar kita dapat berkumpul bersama keluarga dan kerabat, oleh karena itu penting bagi para pemudik untuk patuh dan taat pada aturan berlalu lintas agar tidak terjadi hal-hal yang tidak kita inginkan dan seluruh masyarakat di Aceh dapat merayakan lebaran dengan baik” tutup TRK.

Turut hadir dalam kegiatan Apel tersebut Pj. Gubernur Aceh Achmad Marzuki dan Pangdam Iskandar Muda Mayjen TNI Novi Helmy Prasetya, S.I.P serta unsur Forkopimda lainnya. {redaksi}

fokus berita : #Teuku Raja Keumangan