17 April 2023

Daftar 4 Menteri Terpopuler Partai Golkar Di Kabinet Indonesia Maju Maret 2023, Airlangga Hartarto Kokoh Di Puncak Klasemen

Berita Golkar - Ketua Umum Partai Golkar yang sekaligus menjabat sebagai Menko Perekonomian, Airlangga Hartarto menjadi menteri dari Partai Golkar, yang paling banyak mendapat publikasi pemberitaan sepanjang bulan Januari 2023. Partai Golkar sendiri memiliki lima pos menteri di Kabinet Indonesia Maju.

Pertama tentunya adalah Airlangga Hartarto sebagai Menko Perekonomian. Ia menjabat sebagai Menko Perekonomian sejak awal kabinet ini terbentuk setelah sebelumnya di Kabinet Kerja, Airlangga Hartarto duduki pos jabatan sebagai Menteri Perindustrian RI. Airlangga Hartarto menjadi tulang punggung perekonomian di dua periode kepemimpinan Presiden Jokowi atas kapasitas dan kapabilitasnya mengelola ekonomi Indonesia.

Kinerjanya tidak main-main, ia berhasil menstabilkan bahkan tetap menjaga laju pertumbuhan ekonomi Indonesia di saat negara lain terimbas krisis akibat dari adanya pandemi Covid-19. Untuk bulan Maret 2023, Airlangga Hartarto memiliki jumlah pemberitaan sebanyak 7.162 berita.

Baca Juga: Pengalaman 32 Tahun Memimpin Bikin Panggah Susanto Optimis Golkar Menang Pemilu 2024

Jumlah tersebut sekaligus menjadikan Airlangga Hartarto sebagai tokoh Partai Golkar yang paling banyak mendapatkan pemberitaan sepanjang Maret 2023. Figur Airlangga Hartarto bisa dikatakan sebagai Key Opinion Leader utama dari Partai Golkar.

7.162 jumlah pemberitaan yang dimiliki Airlangga Hartarto menghasilkan reach yang sangat besar yakni sebanyak 61,1 juta jangkauan. Selain itu, tone atau sentimen publik pun didominasi oleh reaksi positif. Tercatat, pemberitaan mengenai Airlangga Hartarto mempunyai tone 87% positif dan 13% negatif.

Pemberitaan terkait Airlangga Hartarto sebagai Ketua Umum DPP Partai Golkar antara lain adalah terkait dengan klaim dukungan Airlangga Hartarto kepada Taufan Pawe untuk Pilgub Sulsel. Lalu pemaparan Airlangga Hartarto terkait posisi Partai Golkar sebagai partai tengah. Serta pemberitaan mengenai Airlangga Hartarto yang menghadiri acara buka puasa bersama koalisi perubahan di Kantor DPP Partai Nasdem.

Baca Juga: Bambang Patijaya Tegas Tolak Sistem Pemilu Proporsional Tertutup

Sebagai Menko Perekonomian, Airlangga Hartarto mendapat pemberitaan populer dari keberadaan UU Cipta Kerja yang diyakini akan meningkatkan indeks kemudahan berbisnis di RI. Ada pula pemberitaan mengenai Airlangga Hartarto terkait kehadirannya pada peresmian KEK Lido bersama Presiden Jokowi.

Menteri Kabinet Indonesia Maju dari Partai Golkar kedua yang mendapatkan publisitas pemberitaan terbesar adalah Menteri Koordinator Maritim dan Investasi (Menko Marves), Luhut Binsar Pandjaitan. Di Partai Golkar, Luhut Binsar menjabat sebagai Ketua Dewan Penasehat.

Untuk Maret 2023, Luhut Binsar Panjaitan, mendapatkan publikasi pemberitaan sebesar 5.035 berita. Berbeda dengan Airlangga Hartarto yang konten pemberitaannya berimbang antara aktivitas di kabinet dan Partai Golkar, pemberitaan mengenai Luhut didominasi kinerjanya sebagai Menko Marves.

Baca Juga: Safari Ramadhan, Ace Hasan Sambangi Pesantren Buya Syakur di Indramayu

Pemberitaan mengenai Luhut Binsar diantaranya adalah pengumuman yang dilakukan oleh Luhut Binsar Panjaitan terkait pemberlakuan subsidi kendaraan listrik pada 1 April 2023. Lalu ulasan pemberitaan yang membahas penampilan Luhut Panjaitan mengenakan peci hitam saat bertandang ke kantor NU. Ada pula pemberitaan yang cukup ramai terkait dengan perkembangan kasus Haris Azhar dan Fatia yang dilaporkan Luhut.

5.035 pemberitaan mengenai Menko Marves, Luhut Binsar Panjaitan tersebut menghasilkan 38,5 juta jangkauan. Tone yang terbentuk terhadap Luhut Binsar Panjaitan di bulan Maret 2023 didominasi sentimen negatif, yakni sebesar 32,2% positif dan 67,9% negatif.

Ketiga ada nama Agus Gumiwang Kartasasmita (AGK), yang menjabat sebagai Menteri Perindustrian RI. Wakil Ketua Umum Partai Golkar ini pada Maret 2023 mendapat 1.952 pemberitaan. Pemberitaan yang dihasilkan oleh Agus Gumiwang Kartasasmita mencatatkan reach sebesar 20,3 juta jangkauan. Pemberitaan mengenai AGK, didominasi sentimen positif, yakni sebanyak, 61,8% sentimen positif dan 38,2% negatif. 

Baca Juga: Gandeng OJK, Agun Gunandjar Sudarsa Berikan Penyuluhan Jasa Keuangan Untuk UMKM Sukamantri

Pemberitaan mengenai AGK diantaranya adalah mengenai pemaparan Menperin Agus Gumiwang soal jenis-jenis mobil listrik yang mendapatkan subsidi harga dari pemerintah. Lalu polemik terkait dengan impor KRL bekas pakai Jepang ke Indonesia yang dianggap bukan prioritas oleh Menperin.

Menteri Kabinet Indonesia Maju keempat sekaligus terakhir dari Partai Golkar yang terpopuler berdasar kuantitas pemberitaan adalah Wakil Menteri Perdagangan, Jerry Sambuaga. Pada Maret 2023, Ketua Umum AMPI ini mendapatkan 362 pemberitaan. Pemberitaan terhadap Jerry Sambuaga menghasilkan 1,8 juta jangkauan. Tone yang didapat Jerry Sambuaga cukup baik yakni, 96,8% positif dan 3,2% negatif.

Pemberitaan mengenai Jerry Sambuaga antara lain adalah celetukan yang dilemparkan oleh Ketua Umum PPK Kosgoro 1957, Dave Laksono yang menyapa Jerry Sambuaga sebagai Menpora RI di acara Mubes Gakumham Kosgoro 1957. Lalu ada pemberitaan mengenai kegiatan Jerry Sambuaga yang melakukan sidak ke pasar tradisional guna memeriksa harga komoditas di bulan Ramadhan.

Baca Juga: Beniyanto Tamoreka Tebar 10 Ribu Sarung Untuk Masyarakat Banggai di 23 Kecamatan

Demikianlah 4 menteri dari Partai Golkar yang berkarya di Kabinet Indonesia Maju. Daftar ini bisa berubah pada bulan-bulan berikutnya, tergantung bagaimana kinerja para menteri disorot oleh media pemberitaan. Selamat untuk Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto menjadi yang terpopuler untuk bulan Maret 2023. Semoga Airlangga Hartarto semakin dikenal oleh publik dan kinerjanya dirasakan oleh khalayak rakyat Indonesia.

Partai Golkar sendiri sebenarnya memiliki 5 pos menteri. Satu pos menteri yang tidak kami bahas pada bulan ini adalah Menpora RI. Karena pada saat riset dilakukan, pos Menpora baru saja berubah. Zainudin Amali sudah tak lagi aktif sebagai Menpora RI, dan Dito Ariotedjo penggantinya baru dilantik pada awal bulan April 2023.

Berikut daftar lengkap kuantitas pemberitaan 4 kader Golkar di Kabinet Indonesia Maju:

1. Airlangga Hartarto
Menko Perekonomian RI
Total: 7.162 Pemberitaan
Reach: 61,1 juta jangkauan
Tone: 87% positif, 13% negatif

Baca Juga: Lamhot Sinaga Serahkan Bantuan Keramik Untuk Gereja HKBP Sagala

2. Luhut Binsar Panjaitan
Menko Maritim dan Investasi RI
Total: 5.035 Pemberitaan
Reach: 38,5 juta jangkauan
Tone: 32,2% positif, 67,9% negatif

3. Agus Gumiwang Kartasasmita
Menteri Perindustrian RI
Total: 1.952 Pemberitaan
Reach: 20,3 juta jangkauan
Tone: 61,8% positif, 38,2% negatif

4. Jerry Sambuaga
Wakil Menteri Perdagangan RI
Total: 362 Pemberitaan
Reach: 1,8 juta jangkauan
Tone: 96,8% positif, 3,2% negatif {redaksi}

fokus berita : #Airlangga Hartarto #Luhut Binsar Panjaitan #Agus Gumiwang Kartasasmita