08 April 2023

Airlangga Hartarto Isyaratkan Dukung Ahmed Zaki Iskandar Maju Pilgub DKI 2024

Berita Golkar - Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto mengisyaratkan dukungannya kepada Ahmed Zaki Iskandar untuk menjadi sebagai Calon Gubernur DKI Jakarta pada Pilkada 2024.

Hal tersebut dikatakan Airlangga saat menghadiri Pasar Murah Projo di Stadion Mini Pagedangan, Kabupaten Tangerang, Sabtu (8/4/2023). Seperti diketahui, Zaki saat ini menjabat sebagai Bupati Tangerang. 

"Dipilihnya Tangerang ini sangat bagus, ada dua tokoh pemimpin daerah dari Partai Golkar, yang pertama Ibu Airin Wali Kota Tangerang Selatan dua kali dan Ketua Perempuan Golkar akan diusulkan untuk Gubernur Banten, dan Bupati Tangerang Bapak Zaki Iskandar sebagai Ketua Partai Golkar DKI Jakarta akan diusulkan untuk Gubernur DKI Jakarta," kata Airlangga di hadapan warga.

Saat dikonfirmasi, Ahmed Zaki Iskandar mengatakan, saat ini ia tengah memikirkan tugas yang utama, yakni menyukseskan pemilihan Presiden dan Wakil Presiden yang diusung Partai Golkar terlebih dahulu. "Tapi jika diperintah, siap (menjadi Cagub DKI Jakarta)," ujar Zaki.

Baca Juga: Airlangga Hartarto Targetkan Penyelesaian Perundingan IEU-CEPA Selesai di 2023

Lain halnya dengan Zaki, Airin Rachmi Diany enggan menanggapi perihal pernyataan Airlangga tersebut. Ia memilih tak ingin diwawancara lantaran dianggap masih jauh. "Nanti saja, ya," kata Airin.

Terlihat mesra mendampingi Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto, Relawan Jokowi PROJO, mengisyaratkan mendukung Ketua Umum Partai Golkar tersebut sebagai Calon Presiden berikutnya.

"Lihat saja bagaimana dekatnya, simpulin sendiri. Sekarang gini, ekonomi kita sekarang 3 tahun ini selama pandemi, oke enggak? Ini Menkonya," ujar Ketua PROJO, Budi Arie Setiadi.

Menurut Arie, selama demi kebaikan negara dan kemajuan itu bagus termasuk koalisi besar. Juga selama Jokowi cocok, PROJO juga akan mendukung pilihan tersebut. Makanya, PROJO akan kembalikan lagi nama yang akan didukung Jokowi pada musyawarah besar 21 Mei mendatang. "Semuanya kita serahkan ke Pak Presiden, 21 Mei diserahkan ke presiden. Yang pasti Pak Airlangga ada dalam titik bidik," katanya. (sumber)

 

fokus berita : #Ahmed Zaki Iskandar