Ajak Kader Gencarkan Dukungan, Raski Mokodompit: Airlangga Hartarto Berhasil Atasi Masalah Ekonomi
27 Maret 2023
Berita Golkar - Ketua Fraksi Partai GOLKAR DPRD Provinsi Sulut Raski Mokodompit menekankan agar seluruh anggota Fraksi terus mendorong pertumbuhan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) di Provinsi Sulut.
Menurut Raski, sebagai wakil rakyat dari Fraksi Partai GOLKAR, wajib untuk mendukung program pemerintah dalam upaya penguatan ekonomi di Sulut. “Seluruh anggota Fraksi harus mendukung seluruh program ekonomi kerakyatan, apalagi saat ini pemerintah sedang dalam pemulihan ekonomi pasca pandemi,” ungkap Raski Senin, (27/3/2023).
Lanjut Raski, kerja keras Ketua Umum Partai GOLKAR Airlangga Hartarto saat ini telah mendapat penilaian yang sangat baik seperti kondisi ekonomi nasional sekarang ini. “Ini adalah contoh dan motivasi bagi seluruh kader Partai GOLKAR agar mampu menyukseskan seluruh program Menko Perekonomian yang juga sebagai Ketua Umum Partai GOLKAR bapak Airlangga Hartarto,” terang Raski.
Baca Juga: Tersangkut Kasus Hukum, Gus Adhi Beri Dukungan Moril Untuk Rektor Universitas Udayana
Diketahui, dari hasil survei Saiful Mujani Research and Consulting (SMRC), mengungkap kinerja Ekonomi-Politik Pemerintah saat ini yang cukup baik.
Data SMRC menunjukkan bahwa dalam skala 1-100, di mana 0 menunjukkan penilaian sangat buruk dan 100 sangat baik, indeks ekonomi-politik bernilai 62,11. Ini menunjukkan bahwa publik cukup positif menilai kinerja ekonomi-politik pemerintah.
Adapun indeks ekonomi-politik tersebut diambil berdasarkan pada tiga indeks faktor yang terdiri dari;
- Evaluasi atas kondisi ekonomi yang meliputi evaluasi atas kondisi rumah tangga sekarang dibanding tahun lalu, kondisi ekonomi rumah tangga setahun ke depan, kondisi ekonomi nasional sekarang dibanding tahun lalu, dan kondisi ekonomi nasional setahun ke depan. Indeks kondisi ekonomi ini ada di angka 62,64.
- Evaluasi atas kondisi politik, keamanan, dan hukum. Dalam skala yang sama, skor pada indeks ini adalah 57,37.
- Kinerja pemerintah yang meliputi evaluasi publik atas kinerja presiden secara umum, kinerja pemerintah menangani Covid-19, dan kinerja pemerintah menangani pemilihan ekonomi akibat Covid-19. Indeks kinerja pemerintah ini ada di angka 66,32. (sumber)
fokus berita : #Raski Mokodompit