27 Februari 2023

Adi Wibowo: SOKSI Siap Berperan Aktif Dongkrak Kemenangan Partai Golkar di Jatim

Berita Golkar - SOKSI Siap Dongkrak Perolehan Suara Golkar Jatim. Adi wibowo Resmi dilantik sebagai ketua Sentral Organisasi Karyawan Swadiri Indonesia (Soksi) Jawa Timur.

Adi Wibowo berjanji berperan aktif untuk mendongkrak kemenangan Partai Golkar pada Pemilu 2024 mendatang. Janji ini disampaikan seusai pelantikannya sebagai Ketua Soksi di Graha Beringin, kantor DPD Golkar Jatim, Jalan Ahmad Yani, Surabaya, Sabtu (25/2/2023) malam.

"Kami adalah supporting sistem dari Partai Golkar, maka dalam rangka menyambut Pemilu 2024, kami akan melakukan konsolidasi secara menyeluruh dengan langkah dan target yang terukur, menyangkut persiapan emilu nantinya," kata Adi.

Baca Juga: Temu Kangen Dengan Gubernur Victor Laiskodat, Bamsoet Apresiasi Kinerja Pemprov NTT

Menurut pria yang juga Wakil Wali Kota Pasuruan ini, dalam Pileg 2024 mendatang banyak kader Soksi yang ikut serta dalam perebutan kursi DPRD. Bahkan tak jarang terobsesi menjadi Kepala Daerah.

"Kader Soksi banyak yang ikut kontestasi dalam Pileg, bahkan jika memungkinkan ada yang ikut kontestasi dalam Pilkada. Kalau tentang Pilpres kita akan menunggu kebijakan partai," lanjutnya.

Dalam waktu dekat, Soksi Jatim akan segera merapatkan barisan bagi kader-kader yang ingin melompat ke jalur politik untuk mengemban amanah warga Jatim. "Tentu yang akan kita lakukan adalah konsolidasi internal, lalu value Soksi dengan doktrin karyawanismenya. Dan yang kedua yang tak bisa dipisahkan bahwa Soksi ini adalah pendiri Partai Golkar," Pungkas Adi. (sumber)

 

fokus berita :