04 Oktober 2022

Ketua Umum KPPG Sebut Sosialisasi Adalah Kunci Dari Keberhasilan Inovasi Tangsel

Berita Golkar - Mantan Wali Kota (Walkot) Tangerang Selatan (Walkot Tangsel) Airin Rachmi Diany menjelaskan cara mengimplementasikan sebuah inovasi yang dibuat Pemerintah Kota (Pemkot) Tangsel.

Dia menyebutkan, caranya adalah dengan mengomunikasikan inovasi tersebut kepada aparatur sipil negara (ASN) maupun masyarakat.

“Kuncinya adalah jangan menyerah. Terus sampai kapan pun lakukan sosialisasi,” ungkapnya melansir kanal YouTube G24 Channel, Minggu (2/10/2022).

Airin mencontohkan, Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) online yang memberikan pelayanan administrasi semula hanya memiliki tiga layanan online. Namun, secara bertahap, layanan online terus dikembangkan, dari mulai 17 layanan, kini menjadi 100-an layanan.

Baca Juga: Dedi Mulyadi Berurai Air Mata Kisahkan Perjalanan Hidup Yang Berat

 “Ini tantangan besar buat kami, bagaimana dari sekitar 120 perizinan online tersebut, masyarakat bisa tahu, memahami, dan menggunakan sistem ini,” katanya.

Terkait hal itu, Airin menjelaskan, pihaknya memberikan ruang bagi masyarakat agar bisa berkomunikasi secara online tentang sosialisasi tersebut.

Tokoh perempuan dari Partai Golongan Karya (Golkar) itu menyebutkan, secara garis besar, peran Pemkot Tangsel adalah hadir di tengah masyarakat guna merespons semua kebutuhan mereka dengan cepat. “Komunikasi yang paling penting. Kami hadir dan ada untuk,” tegasnya. (sumber)

 

 

 

fokus berita :